Ads 468x60px

Rabu, 20 November 2013

GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG)


Dalam suatu usaha diperlukan etika bisnis yang baik dan sehat agar tercipta usaha yang melahirkan perusahaan yang mampu berdiri kokoh serta memiliki daya saing yang tinggi serta mampu menciptakan nilai yang tinggi. Oleh karena itu, perusahaan sudah selayaknya mengelola perusahaan yang baik dan sehat. Sehingga dalam upaya ini penerapan prinsip Good Corporate Governance dapat digunakan sebagai salah satu alatnya. Ada beberapa devinisi Good Corporate Governance, menurut Syahputra adalah hubungan antara stakeholders yang digunakan untuk menentukan arah dan pengendalian kinerja suatu peusahaan. Sedangkan menurut Cadbury GCG adalah seperangkat pengaturan internal didalam sebuah perusahaan yang mendefinisikan hubungan antara pengelolaan atau manajemen (dikersi atau eksekutif) dengan para pemodalnya (pemagang saham/ shareholders) baik itu pemodal pribadi maupun publik, serta devinisi dari International Chamber of Commerce (2003); corporate governance adalah suatu tata hubungan diantara manajer, direksi, pemodal, masyarakat dan institusi yang ikut menginvestasikan uangnya pada perseroan serta meminta imbalan atas investasinya tersebut.  Dari devinisi tersebut, dapat ditarik suatu kesimpulan bahwa etika bisnis akan menciptakan pelaksanaan bisnis yang sehat sehingga memberikan keadilan bagi semua pihak.
            Good Corporate Gocernance disebut juga sebagai sebuah pola hubungan, sistem dan proses yang digunakan oleh organ guna memberikan nilai tambah secara berkesinambungan dalam jangka panjang bagi pemegang saham dengan tetap memperhatikan kepentingan stakeholder lainnya, berdasarkan peraturan perundangan dan norma yang berlaku.
            Praktik good corporate governance sangat penting untuk meningkatkan daya saing perusahaan dalam kompetisi pasar yang ketat, melalui praktik good corporate governance perusahaan selalu mampu menciptakan pertumbuhan bisnis sesuai target dan rencana. Praktik good corporate governance merupakan sikap profesionalisme yang beretika dan bermoral tinggi, sehingga semua kekuatan manusia korporasi tidak lagi berpolitik praktis di dalam perusahaan, tapi bersatupadu untuk meningkatkan kualitas perusahaan menjadi lebih kuat dan lebih sehat.
Praktik good corporate governance juga membuat perusahaan menjadi kokoh dan kuat dari segala macam badai krisis, yang secara pasti tidak akan menggerogoti semua potensi hebat perusahaan. Praktik good corporate governance selalu menjaga dan mengendalikan semua kewajiban-kewajiban perusahaan pada shareholder dan stakeholders, seperti gaji, biaya operasional rutin, biaya bunga pinjaman, biaya-biaya tetap, dan biaya tidak tetap lainnya, melalui sebuah sistem dan kultur yang terikat pada etika dan nilai-nilai praktik korporasi yang sehat dan bersih. Rahasia kesuksesan dari implementasi good corporate governance terletak pada kepemimpinan yang kuat dan memiliki daya tahan untuk bekerja dalam organisasi yang serba berwarna-warni. Kepemimpinan yang sanggup memotivasi dan meyakinkan setiap sumber daya manusia perusahaan untuk tetap bersemangat tinggi dalam kerja sama melalui panduan etika bisnis yang berkualitas, serta menjaga rasa hormat di antara mereka dengan kesabaran tinggi dan kerja keras tanpa henti. Kepemimpinan yang memberi contoh–contoh positif dalam proses implementasi good corporate governance adalah kepemimpinan yang secara sepenuh hati mengabdikan dirinya untuk keselamatan perusahaan. Dan mereka adalah para pemimpin yang tidak egois untuk kepentingan pribadi, tapi selalu bekerja untuk kepentingan visi dan misi perusahaan.
Praktik perusahaan yang sehat, yang berdasarkan prinsip-prinsip GCG akan menjaga kredibilitas dan reputasi perusahaan di mata para shareholder dan stakeholders, dan ketika perusahaan mampu secara konsisten melaksanakan prinsip-prinsip good corporate governance, maka secara pasti perusahaan  akan menjadi kekuatan yang unggul di bidang bisnisnya. Melalui kesadaran tertinggi, ketulusan hati tertinggi, keikhlasan tertinggi dari setiap sumber daya manusia, untuk mau bersatu dalam persepsi yang sama dalam implementasi nilai-nilai good corporate governance secara sempurna di perusahaan, akan menjaga perusahaan dari ancaman berbagai macam penyakit kronis yang mungkin bisa merusak fondasi perusahaan tersebut.
Manusia memiliki kreatifitas tidak terbatas, dan setiap upaya untuk bekerja melalui the best corporate practices, yang dilakukan secara sadar dengan keyakinan tinggi akan menghasilkan sukses yang membahagiakan hati dan pikiran dari semua shareholder dan stakeholdernya.

Rabu, 13 November 2013

SENI OSHIBANA YANG MULAI DIMINATI



Oshibana adalah seni merangkai atau menghias dengan bunga atau dedaunan yang dikeringkan dengan cara ditekan. Oshibana berasal dari bahasa Jepang 'oshi' artinya ditekan dan 'bana' artinya bunga. Agak mirip dengan herbarium yang murni pengeringan bunga atau tumbuhan kering dan berwarna kecoklatan, dalam penerapannya oshibana bisa menghasilkan bunga kering yang masih berwarna aslinya.
Seni oshibana atau bunga press ini sudah dikenal sejak abad ke-16. Sesuai dengan arti namanya, seni oshibana ini dapat membantu kita mengabadikan keindahan flora, sehingga dapat terus dinikmati.
Di Indonesia, seni press bunga ini memang belum begitu populer dibanding seni lainnya. Tetapi seiring berjalannya waktu, mulai banyak kalangan masyarakat yang menyukai dan menekuninya, baik sebagai hobi maupun lahan bisnis.
Seni press bunga ini bisa Anda aplikasikan dalam membuat aneka kreasi, seperti pembatas buku, kartu ucapan, bingkai foto, atau notes. Anda bisa membuat berbagai cocak dan jenis bunga yang ada sukai. Berikut ini cara membuat oshibana.
Cara buat oshibana (bunga press)
  1. Bunga yang paling baik. Digunakan untuk oshibana adalah bunga-bunga liar, seperti bunga rumput. Bunga itu dipotong sesuai bentuk yang diinginkan. Juga kelopak dan batangnya. Tetapi Anda bisa juga memakai bunga ataupun tanaman yang Anda suka. Bebas, terserah Anda.
  2. Siapkan alat pengering. Terdiri dari kertas buram 10 lembar. Diatas kertas buram itu diberi lembaran busa, diatas busa diberi kertas minyak. Jika Anda tidak mempunya kertas buram, bisa juga digunakan kertas koran. Fungsi dari kertas dan busa ini adalah untuk menyerap kandungan air media yang akan dikeringkan secara bertahap. 
  3. Diatas kertas minyak diambil bunga dan bagian-bagian yang akan dikeringkan, dilapisi lagi dengan kertas minyak, lalu dilapisi lagi dengan kertas buram. Fungsi kertas minyak disini adalah untuk mempertahankan kelembaban alami media agar tidak terlepas langsung. 
  4. Lakukan hal serupa sampai 5 tumpuk. 
  5. Masukkan ke kantong plastik yang bisa ditutup rapat [bagian atas ada flip-nya] sehingga kedap udara. Sebelum ditutup, tekan agar udara didalam plastik keluar. Jangan tekan terlalu keras yang bisa mengakibatkan bunga atau tanaman rusak. 
  6. Esok harinya dibuka. Kertas buram diseterika lembar per lembar. Gunanya untuk mengurangi kadar air dalam bunga. Anda dapat juga menggantinya dengan kertas yang baru. 
  7. Setelah itu disusun lagi seperti semula, ditekan lagi, disimpan lagi. Selang 2 hari dibuka. Lakukan hal serupa seperti diatas. Tahapannya adalah hari pertama setelah Anda memasukkan media simpan selama 2 hari. Kemudian Anda mengeringkan kertas lalu simpan kembali dan tunggu hingga 3 hari. 
  8. Pada hari ke tiga buka lagi. Biasanya setelah seminggu pengeringan bunga sudah sempurna. Untuk tanaman yang bertekstur lebih tebal akan memakan waktu pengeringan lebihlama. 
  9. Pengeringan yang baik tidak mengubah warna asli media [bunga, daun, kelopak dan batang]. 
  10. Kelembaban di daerah tropis lebih tinggi daripada di negara dengan empat musim. Oleh karena itu agar awet oshibana yang sudah dirangkai harus diberi pelapisan. Media pelapis ini biasanya menggunakan cat semprot yang transparan ataupun furnish untuk mebel yang transparan. 
  11. Agar warna dan bentuk oshibana terjaga, sebaiknya selalu disimpan ditempat yang kering. 
  12. Jika Anda cukup kreatif, bisa juga mencoba jenis sayur dan buah yang diiris dengan ketipisan 3milimeter kemudian lakukan tahap pengeringan serupa diatas.

Selasa, 12 November 2013

MANFAAT KONSUMSI BUAH PISANG



Pisang adalah jenis tumbuhan yang banyak ditemukan di Indonesia. Kita dapat menemukan pisang hampir diseluruh pulau di Indonesia. Hampir semua bagian dari pisang dapat dimanfaatkan. Selain buahnya yang dapat di konsumsi, kita juga pasti sudah mengenal jantung pisang, yang biasa dijadikan masakan, bahkan di daerah papua batang pisang juga bisa diolah jadi makanan. Bagian lain dari pisang yang dapat di manfaatkan adalah daunnya. Daun pisang biasanya digunakn untuk membungkus makanan atau kue-kue.
Berikut ini beberapa manfaat dalam mengkonsumsi buah pisang,yaitu:
1)      Buah pisang kaya akan vitamin dan serat
Tahukan anda bahwa pisang memiliki lebih dari dua kali lipat karbohidrat dan lima kali lipat vitamin A dibandingkan apel. Selain itu pisang juga kaya akan potasium. Maka dari itu buah pisang sangat bermanfaat bagi kesehatan.
2)      Meningkatkan kekebalan tubuh
Kandungan Vitamin A, C, dan B6 yang terdapat pada buah pisang berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh dalam melawan infeksi. Sehingga tubuh akan terasa segar dan tidak cepat lemas.
3)      Pisang dapat mengatasi hipertensi (tekanan darah tinggi)
Kalium yang terkandung dalam buah pisang dapat membantu mengatur keseimbangan cairan dan elektrolit sehingga tekanan darah pun akan stabil. Kandungan serat dalam buah pisang mampu mengikat lemak dapat  dan mencegah terbentuknya plak yang dapat menimbulkan naiknya tekanan darah dalam tubuh kita.
4)      Mencegah penyakit jantung
Pisang juga dapat mencegah penyakit jantung katena kandungan Vitamin C dan flavonoid pada buah pisang yang bersifat antioksidan dapat mencegah proses oksidasi lemak yang dapat menyebabkan penyakit jantung. Kalium dalam buah pisang merupakan tonik yang baik bagi jantung. Serat pektinnya ikut berpengaruh dalam membantu menurunkan kolesterol. Jadi, sebelum terkena penyakit jantung, cegahlah dengan rajin memakan buah pisang. ^_^
5)      Dapat Memperlancar Proses Metabolisme / Buang Air Besar
Bagi anda yang mengalami kesulitan saat buang air besar, anda dapat memakan buah pisang sebagai langkah pengobatan. Karena buah pisang dapat membantu memperlancar pembuangan sisa tubuh dalam proses metabolisme.
6)      Bermanfaat Untuk Mengalirkan oksigen ke otak
Buah pisang juga bermanfaat dalam mengalirkan oksigen ke otak karena buah pisang sendiri kaya akan potasium, sehingga kandungan pada buah pisang akan membantu sirkulasi oksigen ke otak dan juga mencegah tekanan darah tinggi dan juga penyakit stroke.

Rabu, 06 November 2013

SARAPAN PAGI PENTING BAGI TUBUH DAN JIWA



Menjaga kesehatan tubuh merupakan hal yang perlu dan harus untuk dilakukan. Salah satu cara menjaga tubuh adalah menjaga pola makan dan makan makanan yang bergizi. Pola makan yang baik diawali dengan sarapan pada pagi hari. Sarapan pagi membantu memenuhi kebutuhan tubuh kita dengan energi yang cukup setiap hari. Namun, hal ini masih banyak orang yang mengabaikannya.
Mengapa sarapan itu penting? Ternyata sarapan dapat meningkatkan stamina, kemampuan daya ingat yang lebih baik, konsentrasi belajar, dan perasaan nyaman saat bekerja dan beraktivitas.
Menurut Prof. Dr. Hardinsyah, MS, Guru Besar Departemen Gizi Masyarakat Fakultas Ekologi Manusia Institut Pertanian Bogor (IPB), pada Selasa (8/1/2013), di Jakarta.
"Sarapan bisa meningkatkan stamina fisik, psikis, emosional, dan disiplin. Orang Indonesia kan biasa bangun pagi, lalu beribadah, setelah itu bisa sarapan. Kalau dilakukan setiap hari dapat membentuk disiplin anak, sekali-kali telat tidak apa-apa, misalnya pukul 09.00, beli makanan yang dibungkus dan higienis,"
Kebutuhan kalori pada anak sekitar 1800 kalori, sedangkan sarapan pagi anak-anak membutuhkan 500 - 600 kalori. hal ini dapat terpenuhi dengan konsumsi seporsi nasi (ukuran anak-anak), telur, sayur (salad, tomat, selada, dll), dengan buah (jeruk, pisang, apel, dll), dan air (susu, air mineral, jus).
Sarapan mencegah BAB, hipoglikemia, pusing, berlebihan ketika makan siang, membantu mengontrol berat badan, kegemukan, serta gangguan stamina. Bagi usia anak-anak saran membuat anak mampu membaca, berhitung, serta bahasa dan logika lebih baik.
Dengan rutin melakukan sarapan maka seseorang jarang sakit kepala, telinga, dan gangguan pencernaan. Sarapan menanamkan perilaku dan budaya makan sehat yang masuk dalam pilar gizi seimbang.
"Ketika anak tidak sarapan pagi, siangnya akan lapar, lalu ketika makan siang akan makan berlebihan, termasuk banyak ngemil, dan ini mengakibatkan makan makanan tidak sehat, sehingga anak menjadi kegemukan dan memungkinkan asupan jajanan yang tidak aman," Pungkas profesor IPB tersebut.
Sarapan pagi juga membatu mencegah penyakit maag. Sarapan pagi membuat lambung terisi makanan sehingga dapat menetralisir asam lambung. Lambung yang terlalu lama kosong dapat mengakibatkan rasa perih di lambung dan berakibat sakit maag.
Oleh karena itu, ayo kita biasakan sarapan pagi sebelum berangkat sekolah, kuliah, kerja ataupun aktvitas lainnya agar tubuh dan jiwa kita tetap sehat! ^_^

Sumber:
http://www.resepkita.com/detailTips.asp?recId=50