Ads 468x60px

Rabu, 30 Oktober 2013

PENGERTIAN ILMU





Apa itu ilmu???
Menurut bahasa  ilmu berasal dari bahasa  Arab "ilm" yang berarti memahami, mengerti, atau mengetahui.  Dalam kaitan penyerapan katanya, ilmu pengetahuan dapat berarti memahami suatu pengetahuan, dan ilmu sosial dapat berarti mengetahui masalah-masalah sosial, dan sebagainya.
Ilmu adalah penerang dalam kehidupan, sehingga orang yang berilmu tidak akan tersesat baik untuk urusan dunia atau uusan akhiratnya. Berikut ini adalah beberapa definisi ilmu menurut para ahli:
Pengertian Ilmu Menurut Mohammad Hatta. Ilmu adalah pengetahuan yang teratur tentang pekerjaan hukum kausal dalam suatu golongan masalah yang sama tabiatnya, maupun menurut kedudukannya tampak dari luar, maupun menurut hubungannya dari dalam.
Pengertian Ilmu Menurut M. Izuddin Taufiq. Ilmu adalah penelusuran data atau informasi melalui pengamatan, pengkajian dan eksperimen, dengan tujuan menetapkan hakikat, landasan dasar ataupun asal usulnya.
Pengertian Ilmu Menurut Thomas Kuhn. Ilmu adalah himpunan aktivitas yang menghasilkan banyak penemuan, bail dalam bentuk penolakan maupun pengembangannya.
Ilmu Menurut Ralp Ross dan Ernest Van Den Haag. Ilmu adalah yang empiris, rasional, umum dan sistematik, dan keempatnya serentak.
Pengertian Ilmu Menurut Dr. Maurice Bucaille. Ilmu adalah kunci untuk mengungkapkan segala hal, baik dalam jangka waktu yang lama maupun sebentar.
Pengertian Ilmu Menurut NS. Asmadi. Ilmu merupakan sekumpulan pengetahuan yang padat dan proses mengetahui melalui penyelidikan yang sistematis dan terkendali (metode ilmiah).
Pengertian Ilmu Menurut Poespoprodjo. Ilmu adalah proses perbaikan diri secara bersinambungan yang meliputi perkembangan teori dan uji empiris.
Pengertian Ilmu Menurut  Cambridge-Dictionary 1995. Ilmu Pengetahuan adalah kumpulan pengetahuan yang benar, mempunyai objek dan tujuan  tertentu dengan sistim, metode untuk berkembang serta berlaku universal yang dapat diuji kebenarannya.
Pengertian Ilmu Menurut Minto Rahayu. Ilmu adalah pengetahuan yang telah disusun secara sistematis dan berlaku umum, sedangkan pengetahuan adalah pengalaman yang bersifat pribadi/kelompok dan belum disusun secara sistematis karena belum dicoba dan diuji.
Pengertian Ilmu Menurut DR. H. M. Gade. Ilmu adalah falsafah. yaitu hasil pemikiran tentang batas-batas kemungkinan pengetahuan manusia.
Pengertian Ilmu Menurut Francis Bacon. Ilmu adalah satu-satunya pengetahuan yang valid dan hanya fakta-fakta yang dapat menjadi objek pengetahuan.
Pengertian Ilmu Menurut Charles Singer. Ilmu adalah suatu proses yang membuat pengetahuan (science is the process which makes knowledge).

0 komentar:

Posting Komentar